Tinnajer - Jika anda suka program HITAM PUTIH di Trans 7 maka anda pasti akan sering membaca salah satu tagline-nya yakni Hati-Hati dengan pikiran anda, Yap tagline ini memang menjadi salah satu ciri khas program Talkshow yang dibawakan oleh Deddy Corbuzier tersebut, entah memberitahu atau memang sekedar sebagai penghibur, tagline tersebut sebenarnya punya makna yang bisa sangat besar jika dipahami dengan sesungguhnya
saya ingin memulai pembahasan ini dengan sebuah pertanyaan, apakah yang selama ini membuat anda berada dalam kebahagiaan ? kesenangan ? atau berada dalam kecemasan, keterpurukan dan kesedihan ? kemungkinan besar pasti jawabannya adalah masalah (yang membuat anda sedih), yang membuat anda senang tentunya adalah kurangnya masalah.
yes, Problem adalah penyebab mengapa anda selama ini berada dalam kesedihan dan ataupun dalam kesenangan, dan masalah tanpa kita sadari adalah hasil dari pikiran kita sendiri
jika Master Deddy Corbuzier mengatakan Hati-hati dengan pikiran anda, itu dikarenakan karena segala sesuatu yang terjadi dalam hidup kita adalah hasil dari pikiran seperti masalah, kesenangan, kesuksesan dan kesedihan adalah hasil dari kombinasi antara pikiran yang kemudian mempengaruhi perasaan
mungkin anda akan membantahnya dengan pernyataan seperti ini, jika saya berpikir saya senang maka saya akan senang dong ? tapi, kalau saya punya masalah setinggi gunung, berpikir senang seakan tidak mungkin kan ? logikanya aneh
memang, logikanya sangat aneh, jika masalah anda sebesar gunung tapi, anda happy-happy saja dan berpikir senang, lantas masalahnya bagaimana ? diselesaikan atau disenangkan saja ?
disitulah kuncinya, Mindset atau pola pikir, manusia sebenarnya tidak memiliki masalah sedikitpun tapi, masalah datang ketika ia bertindak dengan mindset yang salah, mengapa ada pencuri di dunia ini ? itu karena ada pola pikir bahwa mencuri adalah perbuatan yang menghasilkan uang atau barang dengan cepat, tanpa berpikir bahwa mencuri memiliki akibat yang akan terjadi kedepannya
kuncinya ada pada mindset dan cara berpikir setiap orang, bahwa masalah datang akibat pikiran kita yang salah mengonsep dan memikirkan sesuatu, dan pikiran salah tersebut diikuti dengan tindakan yang salah juga, maka akhirnya pikiran tersebut berujung masalah
lantas, jika masalah sudah datang apakah yang harus kita lakukan dengan masalah dan pikiran kita ? tentunya jawabannya yakni kembali pada mindset atau pola pikir yang benar, berpikir senang dalam keadaan bermasalah sambil memikirkan solusi untuk masalah adalah cara yang paling tepat ketimbang mengomel, marah-marah atau putus asa dengan masalah yang dihadapi
bukankah banyak orang sukses berawal dari orang bermasalah, bermasalah dengan financialnya, bermasalah dengan bisnisnya dan kemudian berpikir happy sambil menyelesaikan satu persatu masalahnya ? kemudian setelah itu apa yang terjadi ? dia tampil sukses dan berada dalam prestasi
intinya adalah bahwa pikiran yang benar akan menuntun kita ke kehidupan yang benar, mungkin tidak 100% benar (artinya tanpa masalah) karena hidup pada dasarnya adalah perjalanan dengan beragam chapter (bagian) dan dalam setiap chapter akan ada hal-hal baru yang datang (berupa ilmu atau masalah), maka ketika setiap chapter datang kita harus berada pada pola pikir yang benar, agar inti dari chapter tersebut adalah kebenaran dan kesuksesan, jangan sampai setiap chapter yang datang ke kehidupan kita di pikirkan dengan pikiran yang salah
Semoga bermanfaat, Have a nice day